25 C
Singkawang
More
    BerandaBeritaRudito, S.M. Pimpin Dua Periode FDKJ Wilayah Jakarta Barat

    Rudito, S.M. Pimpin Dua Periode FDKJ Wilayah Jakarta Barat

    Jakarta, detikborneo.com – Rudito, S.M. kembali dipercaya memimpin Forum Dayak Kalimantan Barat Jakarta (FDKJ) Wilayah Jakarta Barat untuk periode kedua. Kepercayaan ini diberikan atas dedikasi dan kontribusinya dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat Dayak Kalimantan Barat di perantauan, khususnya di wilayah Jakarta Barat.

    Dalam sambutannya, Rudito menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh anggota FDKJ Jakarta Barat yang telah memberikan amanah kepadanya untuk kembali memimpin organisasi ini. Ia menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat Dayak Kalimantan Barat serta memperkuat solidaritas dan budaya di perantauan.

    Ini bukan hanya tentang kepemimpinan, tetapi juga tentang bagaimana kita bersama-sama menjaga persatuan dan nilai-nilai budaya Dayak di tanah rantau. Saya berharap kita bisa terus bergerak maju dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat,” ujar Rudito.

    Lebih lanjut pria asal Bengkayang ini mengatakan mengembani tugas yang dipercayakan kembali kepadanya ini tentunya dirinya tak berjalan sendiri, terpenting adalah kerjasama antar pengurus yang telah ada.

    Di bawah kepemimpinannya, FDKJ Jakarta Barat telah aktif dalam berbagai kegiatan sosial, budaya, dan lain sebagainya. Beberapa program unggulan yang telah dijalankan antara lain bantuan sosial bagi warga nya di korwil Jakarta Barat, pelestarian budaya melalui seni dan tradisional, pertemuan bulanan, arisan, kegiatan keagamaan, family Gathering, promosi lainnya serta penguatan jaringan komunikasi dengan komunitas Dayak di Jakarta.

    Pemilihan kembali Rudito sebagai Ketua Wilayah Jakarta Barat menegaskan dukungan kuat dari anggota FDKJ Korwil Jakarta Barat terhadap kepemimpinannya. Dengan visi dan komitmen yang kuat, diharapkan FDKJ Jakarta Barat terus berkembang dan semakin solid dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat Dayak Kalimantan Barat di Jakarta.

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita