24.2 C
Singkawang
More
    BerandaBeritaBanjir Melanda Sejumlah Wilayah di Mahakam Ulu, Arus Deras Jadi Penghambat Basarnas...

    Banjir Melanda Sejumlah Wilayah di Mahakam Ulu, Arus Deras Jadi Penghambat Basarnas Evakuasi

    Mahakam Ulu, detikborneo.com – Bencana banjir besar telah melanda Kabupaten Mahakam Ulu pada Senin, 13 Mei 2024, menyebabkan kerusakan signifikan di beberapa kecamatan. Menurut laporan awal operasi pencarian dan pertolongan (SAR) yang dikeluarkan oleh KANSAR Balikpapan, banjir ini terjadi akibat limpahan arus deras Sungai Ulu Mahakam yang bersumber dari Sungai Long Apari dan Sungai Boh Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara.

    Kepala Kantor Pertolongan dan Pencarian (Basarnas Balikpapan), Dody Setiawan, mengungkapkan bahwa tim SAR telah berkoordinasi dengan BPBD Mahakam Ulu dan bergerak cepat menuju lokasi kejadian (LKP).

    BACA JUGA :Intensitas Hujan Tinggi, 20 Desa di Melawi Kalbar Terendam Banjir, BPBD Tetap Status Siaga Darurat Bencana Banjir

    “Kami telah mengerahkan semua sumber daya yang kami miliki, termasuk rubber boat, drone, peralatan komunikasi, dan perlengkapan medis untuk membantu korban banjir,” ujar Dody Setiawan.

    Daerah yang terdampak banjir meliputi beberapa kampung di Kecamatan Long Bagun, Long Hubung, Laham, Long Pahangai, dan Long Apari. Tim SAR yang terlibat dalam operasi ini termasuk Kantor SAR Balikpapan, Pos SAR Samarinda, serta BPBD dari berbagai wilayah termasuk Provinsi Kaltim, Samarinda, Kukar, Melak, dan Mahakam Ulu, dengan dukungan dari Polres Mahulu.

    “Laporan yang kami terima akses menuju lokasi banyak yang tertutup karena banjir ini cukup besar dan masif, ditambah arus banjir di lokasi juga cukup deras,” tambahnya.

     

    (selasar.co)

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita

    2 KOMENTAR