25.2 C
Singkawang
More
    BerandaBeritaAirBorneo Mengudara di Sarawak, Akankah Peluang Terbuka di Kalimantan?

    AirBorneo Mengudara di Sarawak, Akankah Peluang Terbuka di Kalimantan?

    AirBorneo Mengudara di Sarawak, Akankah Peluang Terbuka di Kalimantan?

    Design 2 20250217 163433 0000

    Jakarta, detikborneo.com – Kabar gembira datang dari saudara Dayak serumpun di Sarawak, Malaysia. Pada 12 Februari 2025, AirBorneo resmi diluncurkan di Sabah, Malaysia. Kehadiran penerbangan ini membangkitkan semangat dan harapan baru di Kalimantan.

    Presiden Majelis Adat Dayak Nasional (MADN), Dr. Drs. Marthin Billa, MM, membagikan pengalamannya sebagai Direktur Utama Kaltim Air pada 2012. Saat itu, Kaltim Air beroperasi dengan dua pesawat dan berencana menambah armada berbadan besar. Sayangnya, operasional terhenti akibat dukungan manajemen yang kurang memadai. Meski begitu, Marthin Billa tetap optimis akan potensi bisnis transportasi udara di Kalimantan.

    IMG 20250217 WA0289

    Peluang Kemitraan di Kalimantan

    Lumbis, S.Sos dari Kecamatan Lumbis, Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara, menginformasikan bahwa AirBorneo tengah mencari mitra bisnis untuk membuka rute di Kalimantan. Ini menjadi peluang emas bagi pengusaha Dayak untuk turut serta dalam bisnis penerbangan, terkhusus ditiap Kota-kota Provinsi dan kemungkinan bisa juga di Kota/Kabupaten sudah ada bandara yang layak mendarat sesuai jenis pesawatnya AirBorneo.

    Mungkinkah MADN Terlibat?
    MADN dapat berperan dalam mendorong kemajuan transportasi di Kalimantan melalui kerja sama strategis atau pembentukan badan usaha terpisah. Pengalaman yang dimiliki Dr. Drs. Marthin Billa, MM menjadi bekal kuat untuk memulai kolaborasi yang menguntungkan.

    Ayo, Para Pengusaha Dayak, Saatnya Bergerak!
    Dr. Andersius Namsi, Ph.D, Staf Ahli Bidang Sosial Budaya Otorita Ibu Kota Nusantara, turut mendorong partisipasi pengusaha Dayak. Ia menegaskan bahwa semangat persaudaraan Bapage dapat menjadi penggerak kerja sama bisnis yang membawa Kalimantan menuju masa depan yang lebih cerah.

    Arus…arus…..arus! Saatnya Dayak mengudara menuju masa depan gemilang!, ucapnya (Bajare007)

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita