Landak, detikborneo.com – Selasa, 8 Januari 2024 Pemerintah Prov. Kalbar melalui BPBD Prov. Kalbar, Dinsos Prov. Kalbar dan Dinas Ketahanan Pangan Prov. Kalbar telah menyerahkan bantuan logistik kebencanaan kepada Pemerintah Kab. Landak.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh PJ. Gubernur Harisson Kalbar dan diterima oleh PJ. Bupati Landak.
Selanjutnya bantuan tersebut akan diteruskan kepada masyarakat yang terdampak banjir di 11 Desa, 2 Kecamatan di Kab. Landak.
Pj. Gubernur didampingi kepala BPBD Prov. Kalbar, Kepala Dinsos Prov. Kalbar, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Prov. Kalbar dan Pj. Bupati Landak meninjau beberapa titik lokasi bencana.
Dinsos dan BPBD Kab. Landak juga telah membuka Dapur umum di Kantor Camat Ngabang bagi masyarakat yang terdampak bencana banjir yang ada ditempat pengungsian.
Kondisi terkini di Ngabang banjir sudah mulai surut dan masyarakat ada yang sdh kembali ke rumahnya untuk membersihkan lumpur yang masuk di rumah.