28.7 C
Singkawang
More

    Kontemplasi

    | Penulis: Dr. Mugeni

    Ada baiknya sejenak kita berkontemplasi, merenung tentang eksistensi diri. Sudahkah kita berada di jalan yang lurus, di jalan siratal mustakim…?

    Ini sepatutnya kita lakukan terus-menerus agar bila ternyata salah jalan, kita segera mencari jalan yang benar. Bila ternyata kita tersesat, kita segera kembali ke jalan awal. Bila kita berada di jalan yang gelap, kita segera mencari jalan yang terang. Bila kita berada di jalan yang berlumpur, kita segera mencari jalan yang baik dan terus membersihkan diri.

    Baca juga: Revolusi Mental

    Iman kita kadang naik dan kadang turun. Niat kita kadang baik kadang bisa terusik syirik. Terkadang pula kita lupa diri dan terus melakukan yang tidak terpuji. Lagi-lagi, kadang kita tak menyadari diri sedang diuji. Semuanya itu biasa terjadi pada manusia yang masih menjadi penghuni alam duniawi.

    Dengan terus berkontemplasi, terus merenungi hakikat diri dan meminta petunjuk ilahi, kita bisa kembali ke jati diri yang hakiki bahwa tidakkah manusia diciptakan melainkan untuk beribadah dan menyembah kepada pemilik langit dan bumi.

    Good morning. Selamat pagi!

    ***

    Bionarasi

    Mugeni

    Dr. H. Mugeni, S.H., M.H. lahir pada 4 Juli 1959 adalah seorang tokoh literasi di Kalimantan Tengah, dan dahulu pernah menjadi seorang birokrat. Jabatan yang pernah ia emban salah satunya adalah sebagai Penjabat Bupati Barito Selatan pada 2016–2017.

    Kini menikmati hidup yang lebih hidup di perkebunannya di Sukamara, sembari giat berliterasi. Ia ketua Komunitas Penulis Lembaga Literasi Dayak.

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita