Tamunan Kiting, SE, MM Beri ucapan Selamat dan Sukses Atas Pelantikan Pengurus Laskar Manguni Indonesia
Jakarta, detikborneo.com -Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pimpinan Wilayah Laskar Mangguni Indonesia (DPW LMI) DKI Jakarta Periode 2022-2027 dilaksanakan pada hari Rabu, 30 Maret 2022 Jam 14.00-16.00 WIB di Gedung Balaikota Pemda DKI Jakarta Ruang Sebaguna Lantai 22 Blok G Jalan Medan Merdeka Selatan No.8-9 Jakarta Pusat.
Tamunan Kiting, SE, MM Ketua Umum Dewan Adat Dayak (DAD) DKI Jakarta menyampaikan Selamat dan Sukses atas Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah Laskar Mangguni Indonesia (DPW LMI) DKI Jakarta Periode 2022-2027 dan berdoa, agar para pengurus yang sudah dilantik dan dikukuhkan selalu tetap semangat untuk merawat Ke-Bhinekaan di DKI Jakarta bersama semua Ormas yang ada dari 34 Provinsi Se Indonesia sesuai dengan semboyan, NKRI HARGA MATI!
Hadir dalam acara pelantikan & pegukuhan tersebut Bapak Lawadi Nusah selaku Sekretaris Umum Dewan Adat Dayak (DAD) DKI Jakarta yang mewakili DAD DKI Jakarta.
Acara Pelantikan dan Pengukuhan berjalan hikmat dan meriah dengan diiringi tari-tarian khas para Laskar Manguni Indonesia dengan Pakaian Etnik Suku Minahasa Sulawesi Utara.
Nobby B Wowor selaku Ketua Panitia menyampaikan terima kasih kepada Anis Baswedan Gubernur Provinsi DKI Jakarta atas diberikan kesempatan untuk mengunakan fasilitas aula gedung. Belum pernah ini terjadi baru saat ini kita bisa hadir bersama dalam pelantikan pengurus ini dan terima kasih atas kehadiran Para Tokoh Laskar Mangguni Indonesia, Pemda DKI Jakarta yang diwakili oleh Kesbangpol dan Tamu-tamu dari Ormas-ormas yang sudah menyempatkan diri hadir, ucapnya. (Bajare007).