24.2 C
Singkawang
More
    BerandaUncategorizedGerak Cepat Adrianus Usai Dilantik Akan Membangun Rumah Adat Dayak Di Kota...

    Gerak Cepat Adrianus Usai Dilantik Akan Membangun Rumah Adat Dayak Di Kota Mempawah

    IMG 20221130 WA0003
    Poto: Adrianus dan Para Pengurus DAD Kabupaten Mempawah saat Pengukuhan

    Mempawah, detikborneo.com – Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Mempawah periode 2022-2027 pada hari Rabu (23/11/2022) berlangsung meriah dan hikmat sehingga dapat menjadi momen bersejarah bagi keberadaan masyarakat adat Dayak kota Kabupaten Mempawah yang belum pernah terjadi sebelumnya.

    Selain itu, baru pertama kalinya, lagu Mars Dayak dan Salam Dayak berkumandang dipusat kota kabupaten yaitu di Mempawah tepatnya di Mempawah Convention Center (MCC).

    Kegiatan yang dihadiri oleh Bupati Mempawah Hj. Erlina Ria Norsan, SH., MH didampingi Kapolres Mempawah AKBP. Fauzan Sukmawansyah, SIK., MH, Kasdim 1201 Mempawah, Perwakilan Kajari Mempawah, Tokoh Agama, Tokoh Masyakarat, Tokoh Adat, Forkopimcam se kabupaten Mempawah, pimpinan perusahaan dan seluruh pengurus DAD yang akan dilantik.

    IMG 20221130 WA0004

    Usai dilantik oleh Ir. Jakius Sinyor Ketua Umum DAD Provinsi Kalimantan Barat, dalam sambutannya Adrianus mengatakan bahwa DAD merupakan lembaga tertinggi masyarakat Adat Dayak di wilayah masing-masing sehingga keberadaannya saat ini mesti mendapat dukungan penuh dari semua elemen terlebih pemerintah daerah dan Pusat, katanya.

    Selain itu, dengan VISI dan MISI pemilihan ketua saat Musyawarah Adat (Musdat) Adrianus menitik beratkan agar DAD menjadi lembaga yang maju, transparan, akuntabel dan kredibel dengan menggunakan teknologi sebagai penunjang dalam mengelola administrasi sehingga masyarakat adat Dayak lebih cepat mengetahui segala informasi di dalam lembaga ini, ucapnya.

    IMG 20221130 WA0002
    Poto: Adrianus dan Tokoh Dayak di Mempawah.

    “Ke depan, saya harapkan masyarakat adat Dayak lebih terbiasa dengan yang namanya teknologi. Terlebih ketika ada undangan kegiatan, cukuplah lewat WA. Tidak perlu menunggu sampai terima undangan baru dianggap sah, padahal cukup dengan WA saja dengan zaman yang dihadapi saat ini kita bisa membantu pemerintah dalam mengurangi penggunaan kertas berlebihan. Kemudian mempersiapkan tata kelola administrasi berbasis teknologi yang nantinya dapat diakses dan lebih transparan, kredibel dan akuntabel” ungkapnya.

    IMG 20221130 WA0000
    Poto: Adriaanus, S.Pd., M.Pd Ketua DAD Kabupaten Mempawah Periode 2022-2027

    Adrianus menambahkan bahwa program proritasnya saat ini adalah mempersiapkan SDM untuk melaksanakan pagelaran Naik Dango tahun 2024 mendatang karena Kabupaten Mempawah dipercaya menjadi tuan rumah pesta masyarakat Adat Dayak di tiga kabupaten, Mempawah, Landak dan Kubu Raya.

    “Tahun 2024 mendatang, kabupaten Mempawah akan menjadi tuan rumah pelaksanaan Naik Dango untuk itu, kita mesti mempersiapkan mulai dari sekarang. Dan kita membutuhkan Rumah Adat Dayak di kabupaten Mempawah ini yang lebih layak seperti Rumah Adat saudara kita yang sudah berdiri megah di kota Mempawah. Hal ini bukan sebagai bentuk kecemburuan terhadap saudara kita tetapi lebih karena kebutuhan yang mendesak sehingga harus segera dibangun” tegasnya.

    Jakius Sinoy Ketua Umum DAD Provinsi Kalimantan Barat menyampaikan selamat kepada Adrianus dan Para Pengurusnya dan lanjutkan terus perjuangan untuk harkat dan martabat suku Bangsa Dayak ditanah Borneo, tetap kompak dan bersatu untuk maju bersama, pungkasnya.(Bajare007/Rian)

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita