26.8 C
Singkawang
More
    BerandaUncategorizedPeneguhan Pengurus MADN Periode 2021-2026 Siap Dikukuhkan Di Jakarta

    Peneguhan Pengurus MADN Periode 2021-2026 Siap Dikukuhkan Di Jakarta

    IMG 20211103 WA0002
    Rapat Panitia Peneguhan Pengurus MADN Di Kantor Sekretariat Jakarta

    Peneguhan Pengurus MADN Siap Dikukuhkan Di Jakarta

    Jakarta, detikborneo.com -Akhirnya acara Peneguhan Pengurus Majelis Adat Dayak Nasional (MADN) Periode 2021-2026 yang lama tertunda sejak Munas MADN Ke-V pada bulan Juni lalu akibat pandemi covid-19 akhir pekan ini siap dikukuhkan.

    Rapat panitia yang inten sudah dilakukan secara maraton dalam kurun waktu satu bulan lebih, maka acara Peneguhan Pengurus MADN siap digelar pada tanggal 6 November 2021, Jam 10.00 -12.00 WIB, tempat Hotel Santika, Slipi Jakarta.

    Dari pemaparan Mikhael Pai saat rapat panitia hari ini (3 Nopember 2021) di kantor sekretariat MADN Jalan Marina Raya No 5 Ancol, Jakarta Utara. Persiapan acara sudah matang, Para Tokoh Dayak dan Tokoh Nasional yang diundang juga sudah memberikan konfirmasi untuk hadir. Mohon doa seluruh Masyarakat Adat Dayak dimana saja supaya acara berjalan lancar dan sukses tidak ada halangan apapun. Panitia juga mempersiapkan semua agenda kegiatan pada saat acara nanti selalu mengedepankan protokol kesehatan.

    Karena masih situasi pandemi covid-19 maka undangan masih terbatas, kepada mitra dan relasi yang akan memberikan ucapan bisa dengan Ucapan Standing Banner saja dan tidak disarankan kirim ucapan papan kembang, ujar Pai.

    IMG 20211103 WA0003

    Bagian Seksi Acara Timotius Sipur menyampaikan bahwa nanti Peneguhan Pengurus MADN dilakukan prosesi ritual Adat Dayak yang akan dilaksanakan oleh Kepala Adat Besar Dayak Kenyah, sedangkan Ritual Babamang (Doa Dalam Bahasa Dayak Kanayatn) dipimpin oleh Paran (Mewakili Umat Kristen) dan didampingi perwakilan Umat Islam, Umat Katolik dan Umat Hindu Kaharingan.

    Kepada peserta Acara dan Undangan diwajibkan untuk mendownload aplikasi peduli lindungi untuk akses masuk hotel tempat acara diadakan semua ini disampaikan mengikuti peraturan pemerintah, kata Sipur

    Tampak hadir dalam acara rapat Dr. Andersius Namsi, Ph. D sebagai Penanggung Jawab Acara, Yakobus Kumis, MH Sebagai Ketua Panitia dan Albinus Milu, M.Pd sebagai Sekretaris Panitia serta para panitia lainnya yang hampir semua dari Pengurus Dewan Adat Dayak (DAD) DKI Jakarta.

    Selain diselenggarakan rapat secara on site diadakan juga via zoom online. Tampak hadir Tamunan Kiting, SE Ketua DAD DKI Jakarta dan Lawadi Nusah, S.Pd Sekum DAD DKI Jakarta. (Bajare007)

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita