26.5 C
Singkawang
More
    BerandaBudayaWapres MADN Namsi Berharap 'Barape Sawa' Menjadi Penguat Budaya Lokal

    Wapres MADN Namsi Berharap ‘Barape Sawa’ Menjadi Penguat Budaya Lokal

    Jakarta, detikborneo.com – Wakil Presiden Majelis Adat Dayak Nasional (MADN) Dr. Andersius Namsi, Ph.D beri selamat dan sukses atas terselenggaranya ‘Barape Sawa‘ kabupaten Bengkayang.

    Ia berharap dengan adanya event budaya ini mampu mendorong penguatan budaya lokal, khususnya kabupaten Bengkayang.

    “Saya berharap event budaya tersebut menjadi event penguatan Budaya lokal, mengedukasi masyarakat menjadi semakin cerdas melalui platform kebudayaan” ucap Namsi.

    BACA JUGA :Windy Prihastari Buka ‘Barape Sawa’ di Bengkayang, Berharap Dongkrak Jumlah Wisatawan

    Lebih lanjutnya Namsi yang juga Tenaga Ahli Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) bidang Sosial Budaya dan Pemberdayaan masyarakat juga berharap event ini juga bisa edukasi serta mendorong penguatan ekonomi masyarakat lokal semakin mandiri.

    “Dan tentu menjadi event penguatan ekonomi masyarakat lokal yang semakin mandiri secara ekonomi dan berdaulat secara politik dan berkepribadian yang kokoh dalam budaya masyarakat Bengkayang” ucap Namsi.

    Event Budaya ‘Barape Sawa‘ di selenggarakan pada Senin 27-31 mei 2024. Barape Sawa ini merupakan tradisi suku Dayak Bekati dalam mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan atau Jubata yang telah memberikan panen pada musim tanam sebelumnya. (Rd)

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita