28.2 C
Singkawang
More
    BerandaBeritaKetua Umum ICDN Menyambut Baik Pemekaran Provinsi Papua Selatan

    Ketua Umum ICDN Menyambut Baik Pemekaran Provinsi Papua Selatan

    Pemekaran Provinsi Papua Selatan

    Keputusan pemerintah lewat Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian untuk pemekaran Provinsi Papua Selatan baru-baru ini mendapat sambutan yang posistif dari Willy Yosep Ketua Umum Ikatan Cendikiawan Nasional (ICDN).

    Mantan Bupati Murung Raya 2 Periode Willy Yosep menyampaikan disela kegiatannya di Parlemen senayan kepada detikborneo.com Mendukung dan menyambut baik apa yang telah dilakukan oleh Pak Tito untuk pemekaran Papua Selatan dari moraterium yang sudah disetujui.

    Pemekaran ini merupakan langkah sangat bagus wajib mendapat apresiasi, berarti juga telah tersedia lagi pemekaran wilayah provinsi untuk semua masyarakat Indonesia khusus masyarakat Kalimantan Tengah. Pemekaran ini bukan hanya untuk kepentingan pribadi tetapi untuk pemerataan pembangunan yang berkelanjutan.

    Lusa wilayah Provinis Kalimantan Tengah menurut data statistik merupakan provinsi ke 2 terluas setelah Papua. Saat ini merupakan kebutuhan dalam mengembangkan pembangunan yang tepat sasaran khususnya sumber daya manusia yang unggul.

    Pulau Papua luas wilayahnya 319.000 kilometer persegi (km2), Sejak 2003 wilayah ini dibagi menjadi dua provinsi. Bagian timur tetap pakai nama Papua, sedangkan bagian barat pakai nama Provinsi Papua Barat dan sesuai perencanaannya akan adanya provinsi baru yakni Papua Selatan yang sudah diputuskan oleh Mendagri.

    Provinisi Papua selatan terdiri dari 4 Kabupaten yang terdiri dari: Kabupaten Boven Digoel, Kabupaten Asmat, Kabupaten Mappi dan Kabupaten Marauke. Untuk menyetujui kelayakan ini maka akan dimekarkan lagi Kabupaten Marauke menjadi dua yaitu Kabupaten Marauke dan Kota Marauke.

    Provinisi Kota Waringin Raya

    Wilayah Hukum Polda Kalteng
    Sumber Poto Wikipedia: Peta Provinsi Kalimantan Tengah

    Provinsi terluas berikutnya berada di Pulau Borneo atau Pulau Kalimantan, yaitu Kalimantan Tengah (153.600 km2), Kalimantan Barat (147.300 km2), dan Kalimantan Timur (129.100 km2).

    Anggota komisi VII dapil Kalteng ini juga menyampaikan luas wilayah Kalimantan Tengah sudah merupakan urgensi untuk dimekarkan demi pemerataan pembangunan yang lebih mengenai sasaran, jangan hanya sebelah di Papua saja tapi dibelahan lain Indonesia juga perlu untuk dimekarkan, terutama yang wilayah sangat luas no 2 dan 3 di Indonesia berharap di Kalimantan Tengah dan Kalimantan Barat

    Usulan pemekaran Provinsi Kalimantan Tenggah telah menjadi wacana sejak Tahun 2012 dan mungkin data pemekaran telah lama dikirimkan kepada dirjen otonomi daerah Kementrian Dalam Negeri. Sampai saat ini terkait untuk pemekaran wilayah Kalimantan Tengah Belum direalisasikan, dalam hal ini Willy Yosep juga minta kepada Pak Tito Karnavian ikut memekarkan Provinsi Kalteng menjadi 2 Provinsi yaitu: Provinsi Kalimantan Tengah dan Provinsi Kotawaringin Raya.

    Provinsi Kalimantan Tengah rencannya akan terdiri dari Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kotawaringin Barat (Kobar), Seruyan, Sukamara, dan Lamandau.

    Dari luas wilayah dan kesiapan Kabupaten pendukung sudah sepantasnya untuk dilaksankan Pemekaran Provinsi Kotawaringin Raya supaya tidak ada kecemburuan kata Willy menambahkan.

    Provinsi Kapuas Raya

    Provinsi Kapuas Raya merupakan wacana lama untuk dmekarkan. Provinsi Kalimantan Barat luas wilayahnya no 3 terluas saat ini di Indonesia. ‘Jika Pemerintahan Presiden Joko Widodo lewat Kementrian Dalam Negeri Tito Karnavian telah menyetujui pemekaran Provinsi Papua Selatan maka saat ini kami minta juga untuk Pemekaran di Provinsi Kailmantan Barat” kata Lasarus Ketua Komisi V dari Fraksi PDI Perjuangan.

    Pemekaran Provinsi Kapuas Raya merupakan harapan yang sudah lama dinantikan oleh masyarakat di utara Kalimantan Barat. Provinsi Kapuas Raya renacan terdiri dari: Kabupaten Sintang, Kabupaten Melawi, Kabupaten Sekadau dan Kabupaten Kapuas Hulu dan Sanggau. Kabupaten Kapuas Hulu juga merupakan Kabupaten terluas di Kalimantan Barat sudah selayaknya untuk dimekarkan menjadi 2 yaitu Kabupaten Kapuas Hulu dan Kabupaten Sejiram.

    Dengan adanya pemekaran ini, semua potensi dapat dikembangkan lagi seperti sumber daya alam dan sumber daya manusianya supaya semakin lebih baik lagi dan unggul. ungkap Bendahara Umum ICDN, kepada detikborneo.com pagi ini. (bapage007)

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita