24.3 C
Singkawang
More
    BerandaPolitikMantan Mantri Login Ke PSI, Siap Perjuangkan Masyarakat yang Terpinggirkan Melalui Meja Politik

    Mantan Mantri Login Ke PSI, Siap Perjuangkan Masyarakat yang Terpinggirkan Melalui Meja Politik

    Mantan Mantri Login Ke PSI, Siap Perjuangkan Masyarakat yang Terpinggirkan Melalui Meja Politik

    Bengkayang, detikborneo.com – Hadir Bekerja untuk Rakyat, menjadi visi besar seorang mantan Mantri untuk maju mencalonkan dirinya sebagai Caleg DPRD Kabupaten Bengkayang.

    Lius, AMD, Kep akhirnya Login ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Pria kelahiran Abah, 20 Desember 1960 silam mengadu nasib masuk dunia politik bekerja untuk rakyat lewat partai yang di nahkodai putra Presiden Joko Widodo, yaitu Kaesang Pangarep.

    Melalui kancah politik ini ia selalu optimis bisa meraup suara di daerah pilihannya. Karena dirinya melihat masih banyak yang harus diperjuangkan untuk masyarakat, baik di dunia Pendidikan dan kesehatan yang harus diperjuangkan di meja politik.

    BACA JUGA :54 Rumah Betang Dayak di Kapuas Hulu Menjadi Lokasi TPS

    “Sebagai politisi harus memiliki semangat dan selalu optimis bisa meraup suara diberbagai lini walaupun tidak maksimal. Ada beberapa hal masih menjadi perhatian buat masyarakat yang terpinggirkan tentang kemiskinan, kesehatan dan pendidikan yang perlu diperjuangkan melalui meja politik.

    “Harapan saya bisa menjadi wakil rakyat yang merakyat yang selalu di hati rakyat. Karena saya yakin jika kita mengandalkan Tuhan dalam segala hal maka Tuhan pasti melakukan yang terbaik buat hambaNya” tutup Lius.

    Lalu Siapa Lius sang Mantri yang Berani ini..

    Bro Lius atau yang dikenal sebagai Mantri Lius adalah seorang pejuang tangguh sejak dari kecil. Kelahiran Abah 60 tahun silam, yang hingga kini kampung beliau masih sulit untuk dijangkau karena sulitnya sarana dan prasarana.

    Sebagai seorang piatu sejak kecil membuatnya terpacu untuk memperbaiki nasibnya dengan bekerja keras dan tidak putus belajar dan menempuh pendidikan.

    Hanya dengan bekal seadanya dan dari doa seorang ibu yang mencintai Tuhan, Lius kecil berjuang untuk melanjutkan pendidikan hingga menyelesaikan SPK (sekolah Perawat Kesehatan) di Serukam. Dengan segala keterbatasanya Lius tetap melayani Tuhan hingga jauh ke pedalaman.

    BACA JUGA : Berjuang Duduk di Senayan, Lawadi Nusah Caleg DPR RI Janji Perjuangkan Hak Masyarakat Adat

    Setelah lulus dan sempat bekerja di instansi swasta karena anugrah Tuhan.

    Setelah diangkat menjadi PNS dan ditempatkan di Kecamatan Sanggau Ledo, Bro Lius mampu menunjukkan dedikasinya sebagai seorang paramedis yang selalu menerima semua masyarakat yang membutuhkan pertolongan medis.

    Sebagai Tenaga paramedis Lius melayani pasiennya dengan sungguh tanpa pernah menekan dengan bayaran mahal dan hanya secukupnya tak jarang mengratiskannya, sehingga dia bisa memahami orang yang kesulitan dengan sakit-penyakit.

    Meski sudah purnatugas sejak 2019 tapi, bapak 4 anak ini tetap setia membantu orang yang butuh pengobatan medis dan selalu tidak pernah berhenti untuk belajar sehingga selalu memiliki pemikiran yang luas dan cemerlang serta tetap aktif melayani Tuhan di gereja.

    “Bergabung dengan PSI (Partai Solidaritas Indonesia) seperti menemukan tempat yang tepat untuk memperjuangkan BPJS gratis bagi semua masyarakat” tukas Lius.

    Sakit penyakit sering kali menguras keuangan masyarakat kecil membuat tekad bisa membantu masyarakat dan bekerja untuk masyarakat lewat jalur politik yang di pilihnya.

    Sebagai seorang sudah kenyang dengan beragam kesulitan hidup Bro Lius siap memperjuangkan masyarakat kecil di Kecamatan Lumar, Ledo, Sanggau Ledo, dan kecamatan Tujuh Belas. (Rd)

     

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita