24.6 C
Singkawang
More
    BerandaBeritaSelamat! Enam Putra/Putri Dayak Lulus Seleksi SIP 54 Gelombang 1 Tahun 2025

    Selamat! Enam Putra/Putri Dayak Lulus Seleksi SIP 54 Gelombang 1 Tahun 2025

    Jakarta, detikborneo.com – Kabar gembira datang dari Sekretariat Majelis Adat Dayak Nasional (MADN)! Enam putra/putri terbaik Suku Dayak telah dinyatakan lulus seleksi Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan 54 untuk gelombang pertama. Mereka akan mengikuti pendidikan di Sukabumi dan Bandung, Jawa Barat.

    Kabar baik ini disampaikan langsung oleh Albinus Milu (Kepala TU) dan Timotius Sipur (Kepala Kantor Sekretariat MADN), yang menyatakan bahwa keberhasilan ini merupakan kebanggaan bagi masyarakat Dayak dan bukti nyata potensi besar putra/putri Dayak dalam dunia kepolisian.

    Screenshot 20250312 113342 YouTube

    Atas nama Presiden MADN, Pengurus MADN, dan Dewan Adat Dayak (DAD) se-Indonesia, Sekretaris Jenderal MADN, Yakobus Kumis, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para putra/putri Dayak yang telah berhasil melewati seleksi ketat ini.

    “Kami mengucapkan selamat dan rasa bangga kepada enam putra/putri terbaik Dayak yang telah berhasil lulus seleksi SIP 54. Semoga mereka dapat menjalani pendidikan dengan lancar dan sukses, serta menjadi perwira polisi yang profesional dan berintegritas,” ujar Yakobus Kumis.

    Berikut nama-nama lulusan SIP 54 gelombang pertama:

    1. Arie Soeharyadi, S.H. – Polda Kaltim
    2. Mori – Polda Kaltara
    3. Lidya Magdalena, S.H. – Polda Kaltim
    4. Benedictus Liadikusuma Djonto – Polda Kalbar
    5. Dwi Cahyono, S.H. – Polda Kalteng
    6. Leka Eris Purnama, S.H. – Polda Kalteng

    Semoga perjalanan pendidikan Kanda/Kanda sekalian di SIP 54 berjalan lancar dan sukses. Kami berharap para peserta dapat menyelesaikan pendidikan dengan baik dan memperoleh hasil yang memuaskan. Semoga Tuhan memberkati dan menuntun setiap langkah kalian hingga meraih keberhasilan sebagai perwira polisi yang profesional dan berintegritas.

    Screenshot 20250312 101149 Instagram

    Untuk Gelombang Kedua:

    Bagi para calon peserta SIP 54 gelombang kedua, mari kita bersama-sama memanjatkan doa dan memberikan dukungan penuh. Saat ini masih ada 15 calon SIP 54 yang tengah berjuang untuk meraih mimpi menjadi perwira polisi. Pengurus MADN akan terus berupaya mendukung dan memperjuangkan agar harapan Kanda/Kanda semua dapat terwujud.

    Dalam kesempatan terpisah, Presiden Majelis Adat Dayak Nasional (MADN), Dr. Marthin Billa, MM, menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan bukti nyata bahwa putra-putri Dayak memiliki kapasitas dan potensi besar untuk berkiprah di tingkat nasional, termasuk di institusi kepolisian.

    Screenshot 20250312 113314 YouTube

    “Keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi generasi muda Dayak untuk terus bermimpi, berjuang, dan mengukir masa depan yang gemilang. Kami berharap para lulusan SIP 54 ini dapat menjadi contoh dan motivasi bagi putra-putri suku Bangsa Dayak lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama suku Dayak di tingkat nasional,” ujar Dr. Marthin Billa.

    Sekali lagi, selamat kepada para lulusan SIP 54 gelombang pertama! Teruslah berprestasi dan jadilah kebanggaan bagi keluarga, masyarakat, dan bangsa. (Humas Media Center Kantor Sekretariat MADN/Lawadi)

    Latest articles

    Explore more

    Arsip berita